Barbenheimer dan Daftar 10 Film Box Office Terlaris di Tahun 2023

Kurang dari sepekan lagi 2023 akan segera berakhir, dimana Barbie masih kokoh dipuncak daftar film box office terlaris tahun ini dengan memperoleh pendapatan sekitar $1,441,820,453. 


Film live-action dari boneka ini unggul dari The Super Mario Bros. Movie yang duduk di urutan kedua dengan selisih sekitar 80 juta USD, keduanya pun jadi dua film keluaran 2023 yang berhasil menyentuh pendapatan di atas angka 1 miliar dolar Amerika Serikat.


Selain unggul dalam urusan pendapatan, film Barbie juga sukses mendomisasi nominasi di ajang Golden Globe Ke-81 dengan meraih sembilan nominasi diberbagai kategori mengungguli film biopik arahan bang Nolan, Oppenheimer (8).


Melansir dari Box Office Mojo, berikut adalah daftar film box office dengan pendapatan terbanyak di tahun 2023


Barbenheimer dan Daftar 10 Film Box Office Terlaris di Tahun 2023
Barbenheimer dan daftar 10 film box office terlaris di 2023


10. Ant-Man and the Wasp: Quantumania

Ditempat kesepuluh ada Ant-Man and the Wasp: Quantumania, film ketiga dari manusia semut sekaligus ke-31 dari Marvel Cinematic Universe (MCU).


Dirilis pada pertengahan bulan Februari 2023, Quantumania yang memiliki budget sekitar 200 juta USD berhasil meraup pendapatan di angka $476,071,180.



9. Elemental: Forces of Nature

Film animasi drama komedi yang diproduksi bersama oleh Walt Disney Pictures dan Pixar Animation Studios ini berhasil duduk di posisi kesembilan film 2023 dengan pendapatan terbanyak di dunia setelah mengumpulkan sekitar $496,176,105 sejak ditayangkan pada pertengahan Juni lalu.



8. Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One

Posisi delapan ditempati Dead Reckoning Part One, dimana film keenam Tom Cruise dalam seri Mission Impossible ini berhasil mengumpulkan total pendapatan sebanyak $567,535,383.



7. The Little Mermaid

Di atas Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One ada film adaptasi live-action dari The Little Mermaid yang unggul sekitar 2 juta USD, dengan mengumpulkan $569,626,289.



6. Spider-Man: Across the Spider-Verse

Sekuel dari Spider-Man: Into the Spider-Verse ini bukan hanya mendapatkan ulasan yang positif, tapi juga pendapatan yang menyentuh angka $690,516,673. Dengan budget sekitar 100-150 juta USD saja, film animasi yang juga masuk dalam nominasi Golden Globe Ke-81 ini terbilang cukup sukses.



5. Fast X

Masuk kelima besar ada film kesepuluh dari seri Fast and Furious, dimana film garapan Louis Leterrier ini berhasil mengumpulkan total pendapatan sebanyak $704,875,015. Namun dengan budget yang menyentuh angka 340 juta USD, tampaknya Across the Spider-Verse masih lebih untung dari Fast X.



4. Guardians of the Galaxy Vol. 3

Dengan modal sekitar 250 juta USD, film pahlawan super ketiga Guardians of the Galaxy yang jadi film ke-32 dari Marvel Cinematic Universe arahan James Gunn ini berhasil mendulang total pendapatan sebanyak $845,555,777 untuk bisa menempati posisi keempat.



3. Oppenheimer

Posisi ketiga ditempati oleh film biopik sejarah Oppenheimer, dimana film terbaru arahan Christopher Nolan ini mengumpulkan total pendapatan di angka $952,011,450. 


Diisi oleh nama-nama besar macam Cillian Murphy, Emily Blunt, Matt Damon, Robert Downey Jr., Florence Pugh, Josh Hartnett, Casey Affleck, Rami Malek, hingga Kenneth Branagh, Oppenheimer jadi film tersukses Nolan setelah The Dark Knight.



2. The Super Mario Bros. Movie

Tempat kedua film terlaris tahun 2023 ditempati oleh The Super Mario Bros. Movie, dimana film animasi yang diadaptasi dari gim Nintendo populer Mario ini berhasil menyentuh angka $1,361,365,341 dalam hal pendapatan.


Dibintangi oleh Chris Pratt, Anya Taylor-Joy, Charlie Day, Jack Black, Keegan-Michael Key, Seth Rogen, dan Fred Armisen sebagai para pengisi suara, The Super Mario Bros. Movie juga berhasil masuk nominasi Golden Globe 2024 dalam kategori Film Animasi Terbaik dan Cinematic and Box Office Achievement.



1. Barbie

Dan inilah film 2023 dengan pendapatan terbanyak, Barbie. Ya, film adaptasi boneka yang dibintangi oleh Margot Robbie dan Ryan Gosling ini berhasil duduk di tempat teratas setelah meraup pendapatan $1,441,820,453.


Bukan hanya dalam hal pendapatan saja, Barbie juga berhasil mendominasi Golden Globe ke-81 dengan meraih sembilan nominasi.


Sebagai tambahan, gelaran Golden Globe ke-81 sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 7 Januari 2024 di The Beverly Hilton, Beverly Hills, California, Amerika Serikat.



Itulah daftar film box office terlaris di tahun 2023